Bakti 508 Depok – Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono, mengatakan, kehadiran Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Kota Depok merupakan bentuk keseriusan Pemerintah Kota (Pemkot) dalam pemerataan pendidikan dengan menggandeng Kementerian Agama (Kemenag) Depok.
“Alhamdulillah baru saja dilaunching MIN 1 Kota Depok. Ini merupakan bukti nyata dalam pemerataan pendidikan di Kota Depok,” ujarnya, usai acara pengguntingan pita, tanda diluncurkannya MIN 1 Kota Depok, Kelurahan Baktijaya, Kecamatan Sukmajaya, Selasa (23/04/24).
Bang Imam, sapaan akrabnya, juga menyebut, hadirnya MIN 1 Kota Depok juga menjadi salah satu pemenuhan janji kampanye Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok, Mohammad Idris – Imam Budi Hartono. Yaitu, terbangunnya sekolah/madrasah negeri per kecamatan.
“Di akhir masa jabatan, kami bisa mewujudkan satu sekolah lagi. Alhamdulillah, satu per satu janji kampanye Idris-Imam terealisasi, pastinya ini disambut baik warga,”
Ia juga mengapresiasi MIN 1 Kota Depok yang mengusung konsep sekolah digital. Karena, kelengkapan sekolahnya banyak menggunakan perangkat digital.
“Class room nya nanti serba digital dengan menawarkan program-program unggulan yang ditujukan untuk memperkuat intelektual, emosional, dan spiritual peserta didik,” kata Bang Imam.
Untuk diketahui, Gedung MIN 1 Kota Depok yang berada di Jalan Ketapang, Kelurahan Baktijaya, Kecamatan Sukmajaya, ini merupakan hibah tanah dan bangunan dari Pemkot Depok kepada Kemenag Kota Depok.
Gedung ini merupakan ex SDN Mekarjaya 24. Direncanakan, Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun pertama akan dibuka dua rombongan belajar (rombel). Pendaftaran dibuka pada tanggal 2 Mei mendatang